Kamis, 24 September 2015

MENGETAHUI TENTANG DA' WAH NABI MUHAMMAD SAW KEPADA BANGSA JIN


MENGETAHUI TENTANG DA' WAH NABI MUHAMMAD SAW KEPADA BANGSA JIN - Ibnu Mas' ud ra berpendapat bahwa Allah menugaskan utusannya NABI MUHAMMAD SAW untuk menyampaikan agama dengan cara DA' WAH KEPADA BANGSA JIN sebagaimana beliau juga menyampaikannya kepada manusia. Firman Allah swa yang artinya : Dan aku telah menciptakan JIN dan manusia melainkan supaya mereka beribadah. di dalam surat Al JINN Allah menyebutkan bahwa di antara mereka ada yang beriman dan adapula yang ingkar dalam Firman Allah swa yang artinya : Dan bahwasannya di antara kami ( jin ) ada orang - orang shaleh dan ada pula yang tidak demikian kami menempuh jalan yang berbeda - beda, di antara mereka setelah mendengarkan petunjuk - petunjuk Alqur'an dan mereka lalu beriman dan menyampaikannya kepada golongannya ( kaumnya ). Dalam Firman Allah swa yang artinya : Dan ingatlah ketika kami di hadapkan kepadamu sekelompok jin untuk mendengarkan Alqur'an maka tatkala mereka menghadiri pembacaannya mereka bangsa JIN berkata : Diamlah ( dengarlah baik - baik ) dan ketika telah selesei pembacaannya merekapun kembali kepada kaumnya untuk memberikan peringatan dan lalu mereka berkata : Hai kaum kami Kami telah mendengarkan kitab Alqur'an yang di turunkan setelah musa yang membenarkan kitab - kitab yang sebelumnya , dan ia memberi petunjuk kepada kebenaran dan jalan yang lurus, hai kaum kami terimalah seruan dari orang - orang yang menyeru kepada Allah dan berimanlah kepadanya , sudah tentu Allah akan mengampuni dosa - dosamu dan melepaskanmu dari siksaan yang amat pedih.

https://www.blogger.com/blogger.g?blogID=2465842096222382958#editor/target=post;postID=8272779178458420728
MENGETAHUI TENTANG DA' WAH NABI MUHAMMAD SAW KEPADA BANGSA JIN
Ibnu Mas'ud juga meriwayatkan bahwa Rasulullah saw telah bersabda :
Aku telah diperintahkan untuk membacakan Alqur' an kepada bangsa jin maka siapakah yang akan pergi bersamamu mendengar ajakan itu , para sahabatnya diam. dan kemudian beliau bersabda yang kedua kali, akan tetapi merekapun masih membisu, hingga pada sabda beliau yang ketiga kali lalu kau menjawabnya : Aku yang akan pergi bersama engkau wahai Rasululla.
selanjutnya Ibnu Mas'ud menerangkan : Maka akupun pergi bersama Rasulullah saw dan sehingga kami sampai di Syi' b Abi Dab dekat Hujuun lalu Rasulullah mengguriskan satu garis di atasku dan kemudian beliau saw berkata : engkau jangan sampai melampauinya.

DA' WAH NABI MUHAMMAD SAW KEPADA BANGSA JIN
Kemudian Rasulullah sawpergi ke Hujuum maka jin - jin pun turunlah di sana seperti turunnya merpati dan mereka seolah - olah pasukan yang sedang membunyikan genderang sehingga hilanglah mereka dari pandanganku lalu akupun berdiri , melihatku berdiri Nabi saw mengisyaratkan untuk duduk saja.
Kemudian Nabi saw membacakan kepada mereka Alqur' an dengan suara yang lantang, dikala itu mendengar jin mendekati bumi sehingga aku bisa mendengar suara mereka akan tetapi aku tidak bisa melihatnya.
Demikianlah jin - jin itu datang mendengarkan seruan Nabi saw dan menyampaikannya kepada kaumnya sedang tentang ayat yang menunjukan perintah tentang da'wah beliau saw terhadap golongan jin yang artinya : Katakanlah hai Muhammad : Telah di wahyukan kepadaku bahwa : sekelompok jin telah mendengar Alqur' an, lalu mereka berkata : Kami telah mendengarkan pembacaan Alqur' an yang menakjubkan yang memberi petunjuk kejalan yang benar, lalu kami beriman kepadanya. dan kami sekali - kali tidak akan mempersekutukan seseorangpun dengan tuhan kami ( AL ' JINN : 1-2 ). dan setelah turunnya ayat tersebut barulah Rasulullah saw memulai Da' wahnya kepada bangsa jin.  Demikianlah MENGETAHUI TENTANG DA' WAH NABI MUHAMMAD SAW KEPADA BANGSA JIN  semoga dapat bermanpaat untuk anda sekian dan terimakasih.

0 komentar:

Posting Komentar

Template by:
Free Blog Templates